About Me

Foto saya
I'm Medina Savira. I'm a part of SMPN 5 Bandung 2013 I'm participant of TUNZA 2011. I have written 7 books for KKPK & PBC serial. Enjoy my blog! :-)

Kamis, 29 Desember 2011

11 November 2011

Hai semuanyaaa! Dina mau berbagi cerita lagi nih. Kita tuntas kupas semua kegiatan Dina di tahun 2011 yuk! Sebentar lagi kan udah mau memasuki tahun 2012. Hihihi...

Jum'at 11 November 2011, 11-11-2011.
Tanggal yang bagus. Apakah akan terjadi hal yang bagus juga untukku? Ternyata jawabannya iya. Kira-kira pukul 10 siang, guruku memanggilku dan Nada. Aku kira ada hubungannya dengan kegiatan TUNZA. Tapi, ternyata aku dipertemukan dengan tim Trans 7, Kak Olla dan Kak Uthe. Beberapa menit kemudian, adik kelasku datang menemui guruku juga. Ada Tata, Adila, Viola, Bila, Eriel, Rif, dan Akmal.
"Kak, aku cuma ada 8 orang nih!" kata Tata.
"Enggak apa-apa, kok. Ini kan ada kakak kelasmu dari kelas 8," jawab kak Uthe.
Aku dan Nada kebingungan. Lalu, guruku menjelaskan. Ternyata tim Trans 7 sedang mencari beberapa anak yang akan diikutsertakan untuk shooting Koki Cilik Trans 7. Kebetulan karena aku dan Nada doyan makan memang senang berbicara, ya kita dipilih. Begitu pula dengan beberapa anak kelas 7 yang dipilih. Tapi, sebelumnya kita tetap harus casting dulu. Casting nya sih dilaksanakan di ruang Bu Golek, salah satu ruangan di SMPN 5 Bandung, sekolahku. Casting dilaksanakan untuk menentukan episode apa yang cocok untuk kita. Dan ternyata, host Koki Ciliknya ada di sekolahku. Dia dipanggil ketika aku dan Rif sedang pura-pura memasak.
Namanya Al, anaknya Ahmad Dhani. Bukan, dia bukan anaknya Ahmad Dhani yang ganteng itu. Tapi, dia host Koki Cilik yang bisa dibilang ganteng juga sih ;p Anaknya supel, baik, putih, tinggi. Untunglah, jadi enggak grogi..
Jadi begitu cerita singkatnya, kenapa aku bisa diajak shooting Koki Cilik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar